Kamis, 20 Januari 2022

MTsN 6 Kulon Progo Persiapkan ASPD Sejak Dini


Kulon Progo (MTsN6KP) – Assesment Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) digelar oleh Dinas Dikpora DIY pada setiap akhir tahun pelajaran. Hasil dari ASPD ini digunakan oleh siswa sebagai syarat melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya. Untuk membekali para siswanya, MTsN 6 Kulon Progo sudah mulai melaksanakan pendalaman materi (les). Kegiatan ini bertujuan untuk memberi bekal kepada siswa kelas IX, agar lebih siap dalam menghadapi ASPD.

Kepala MTsN 6 Kulon Progo, Zainuri, S.Pd., M.S.I., menyambut baik kegiatan tersebut. "Semoga dengan persiapan yang lebih dini dan matang, para siswa akan mendapatkan nilai maksimal dan bisa mendapatkan sekolah yang diinginkan," tutur Kamad di sela aktivitas madrasah, Rabu (19/1/2022).

Kegiatan pendalaman materi (les) ini diterapkan pada mata pelajaran yang diujikan dalam ASPD. Mapel itu adalah Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Kegiatan ini dilaksanakan dua kali dalam satu minggu. Siswa kelas IX yang berjumlah empat rombongan belajar, dipecah menjadi delapan kelas saat les.

Waka Kurikulum, Marwati, S.Pd., mengatakan bahwa pendalaman materi dilaksanakan di dalam kelas kecil agar siswa lebih fokus dalam menerima pembelajaran. "Pembelajaran dalam kelas kecil dan didukung dengan metode bervariatif akan membuat siswa lebih tertarik dalam mengikuti pembelajaran saat les," ujarnya.

"Dengan les ini diharapkan MTsN 6 Kulon Progo tetap menduduki rangking satu untuk hasil ujian akhir se-Kabupaten Kulon Progo pasa tingkat MTs," imbuhnya. (mwt)

Tetap sehat dan semangat