Minggu, 13 Februari 2022

MTsN 6 Kulon Progo Aktif Koordinasi Lintas Sektoral

Kulon Progo (MTsN6KP) – MTsN 6 Kulon Progo aktif mengikuti Koordinasi Lintas Sektoral. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Kapanewon Galur, Jum'at (11/2/2022). KLS dihadiri Pejabat Kapanewon, Lurah, dan Kepala Sekolah se-Galur.

Beberapa persoalan penting dibahas. Panewu Galur, Drs. Sunaryo, M.M. mengatakan banyak masyarakat menolak vaksinasi Covid-19 dengan berbagai alasan dan maraknya kekerasan jalanan dilakukan remaja. "Masalah ini sempat viral dan berkembang di masyarakat sejak awal tahun 2022," ungkap Panewu.

Kapolsek Galur, Kompol Budi Kustanto, S.H., M.H., menjelaskan lebih rinci hal itu. "Dalam rentang tahun 2021 telah terjadi kekerasan di jalanan sebanyak 58 kasus. 80 orang pelaku adalah pelajar dan 22 pelaku lainya pemuda pengangguran," tegasnya.

Pada kesempatan itu, Waka Humas MTsN 6 Kulon Progo, Drs. Zamroni mengajak kepada segenap Civitas Academika agar berpartisipasi aktif menanggulangi. "Kita harus meyakinkan warga madrasah dan warga sekitar kita tentang pentingnya Vaksinasi Covid-19," imbau Zamroni.

"Pembinaan dan selalu mengingatkan kepada semua siswa akan pentingnya sikap sopan santun, toleransi, dan cinta kepada sesama, baik di madrasah, maupun di lingkungan," imbuhnya.

"Semoga kerukunan, keamanan, dan kedamaian di Daerah Istimewa Yogyakarta bisa terwujud bermula dari lingkungan terdekat kita MTsN 6 Kulon Progo, dan seterusnya tersebar ke sekitar," pungkas Zamroni. (zam/asz)