Kamis, 29 September 2022

Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo Berikan Penghargaan kepada Siswa

Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo Berikan Penghargaan kepada Siswa


Kulon Progo (MTsN6KP) – Hari pertama masuk sekolah MTsN 6 Kulon Progo diwarnai penganugerahan kepada siswa. Senin pagi itu (18/7/2022) dimulai dengan upacara bendera. Berikutnya terdapat sesi pengumuman kejuaraan dan penganugerahan kepada siswa. Dalam pembinaan upacara, Kamad Zanuri S.Pd., M.S.I. menyampaikan bahwa para siswa harus segera menyesuaikan diri dan fokus dengan iklim belajar di madrasah. 

"Cepatlah beradaptasi dengan lingkungan dan iklim madrasah. Semakin cepat beradaptasi, semakin lancar pula dalam belajar. Berinteraksi dengan baik bersama teman, kakak kelas, serta bapak/Ibu guru dan pegawai di MTsN 6 Kulon Progo," tuturnya.

Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo Berikan Penghargaan kepada Siswa

Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo Berikan Penghargaan kepada Siswa

Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo Berikan Penghargaan kepada Siswa

Pada sesi akhir upacara dianugerahkan raja dan ratu perpustakaan, serta siswa teraktif dalam kunjungan ke Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo. Terpilih sebagai Raja Perpustakaan adalah Haidhar Irsyad Musyafa kelas VIII-C dan Ratu Perpustakaan adalah Helmi Afifatul Yumna kelaas IX-A. Berikutnya, penghargaan Pengunjung Teraktif  adalah Zhafran Laqifazka Tsaqib kelas IX-B dan Syifa Nur Aini kelas IX-A. Para siswa tersebut mendapatkan piagam penghargaan, hadiah, dan simbol mahkota.

Kepala Perpustakaan, Dra. Rr. Siti Mahmudati, M.A. menyampaikan apresiasinya. "Penghargaan dari perpustakaan bertujuan memotivasi para siswa agar giat berliterasi. Membaca akan meluaskan cakrawala pengetahuan bagi siswa. Perpustakaan akan menjadi tempat yang bermanfaat bila banyak dikunjungi dan dipinjam koleksinya", terang Datie.

Selain itu, disampaikan hasil-hasil kejuaraan lomba antar kelas yang diselenggarakan OSIS MTsN 6 Kulon Progo. Kejuaraan itu meliputi Lomba Menulis Puisi, Lomba Desain Poster, dan Lomba Menulis Surat untuk Kapolri. (mmd/asz)